#AksiIndonesiaku - Pernah dengar kalau Indonesia tuh terkenal negara agraris dan bahari? Yang akan kita bahas sekarang adalah wisata bahari Indonesia. Ada yang tahu dimana aja tempat yang asik buat snorkeling, diving, wisata cruise, dan yacht? Wuih, banyak banget deh pilihannya. Taman Laut Bunaken di Sulawesi Utara, Taman Nasional Takabone Rate di Sulawesi Selatan, Kepulauan Wakatobi di Sulsel, Kepulauan Raja Ampat di Papua, bisa menjadi pilihan untuk memanjakan mata melihat pemandangan bawah laut.
Ikan-ikan hias bawah laut yang ada di Taman Laut Bunaken
Pantai dan ikan khias bawah laut di Taman Laut Bunaken
Nudibranches (siput telanjang) di perairan Takabonerate (deepescape.com)
Taman Nasional Takabonerate dari angkasa (id.wikipedia.org)
Nuansa Kepulauan Raja Ampat
Pesona Laut dan Kepulauan Raja Ampat
Salah satu wisata bahari yang terletak di Pulau jawa adalah Kepulauan Ujung Kulon dan Anak Krakatau di Banten. Bahkan lokasi ini tidak hanya digunakan sebagai tempat wisata bahari, tapi pengembangannya berbasis konservasi. Jadi, gak cuma mengambil keuntungan dari alam aja dong, daya dukung lingkungan juga diperhatikan.
Badak Bercula Satu ini adalah salah satu hewan langka
Pesona Lautan Anak Krakatau
Sebenarnya masih sangat banyak kekayaan bahari Indonesia yang belum dipaparkan disini. Nah, karena Indonesia kaya akan sumber daya alam, jangan lupa untuk menjaga dan melestarikannya ya, guys. Stop untuk mengeksploitasi secara berlebihan. Dan, kalau mau mengambil ikannya, jangan rusak rumahnya dengan cara mengebom laut ya. Sayang ‘kan, bahari kita jadi rusak.
#AksiIndonesiaku | www.lintas.me | Social Sharing Curation
(by : fiar)
(artikel ini disusun dan dilansir dari http://www.memobee.com/index.php?do=c.every_body_is_journalist&idej=4985 )
ccekkkk
BalasHapusLove Indonesia
BalasHapusIndonesia emang keren (h)
tinggal kita sebagai anak bangsa yang membuat Indonesia tambah keren
Btw.. kunjungan perdana di blog sobat
Followed juga loh :D